Posts

Showing posts from March, 2023

Usaha Penerbitan

Image
  Judul : Usaha Penerbitan Gelombang : 28 Tanggal: 17 Maret 2023 Tema: Usaha Penerbitan Buku Narasumber: Mukminin, M.Pd Pertemuan ke : 30 Pada malam ini kami di ajak untuk belajar dari pengalaman narasumber dalam merintis usaha penerbitan buku. Ini syarat-syarat mengajukan no. Buku Ber-ISBN:  1. Penerbit harus mempunyai Link berbayar  2. Buku yang.diajukan no. ISBN harus dikirim lengkap ke Web Perpusnas : a. Cover buku b. Permohonan ISBN Buku ke Perpusnas Nasional oleh penanggung jawab penerbit (Direkturnya) c. Surat Pernyataan Keaslian Karya bermaterei 10.000 dan ditandatangani penulis mengetahui penanggung jawab penerbit dg stempel peberbit d.Naskah buku yg sudah dilayout bentuk PDF lengkap atau utuh satu buku harus diberi WATERMAK spt ini dan nama judul buku dan peberbit Banyak Jalan menuju Roma, asalkan kita mau berusaha

Refleksi Siswa

Image
   Judul : Refleksi Siswa Gelombang : 28 Tanggal: 15 Maret 2023 Tema: Blog Sebagai Media Dokumentasi Refleksi Diri Siswa Narasumber:Bambang Purwanto,S.Kom.,Gr Pertemuan ke : 29 Setiap mengakhiri pembelajaran ada proses refleksi, proses refleksi tidak harus dalam bentuk lisan, menjawab pertanyaan dalam kuis, bisa menggunakan blog. Malam ini narasumber kita mengajarkan bagaimana dirinya menggunakan blog sebagai sarana refleksi siswa. Dari hasil penerapan narasumber kita diperoleh refleksi menggunakan blog maka kita dapat mengetahui: Materi yang dipelajari Aktivitas yang dilakukan apa saja Perasaan yang dirasakan murid Karakter yang spiritual untuk mengingatkan Tuhan Yang Maha Esa Tanpa disadari kita juga telah melatih murid kita dalam menulis, mempraktikan kemampuan penguasaan materi bahasa Indonesia. Blog sangat banyak manfaatnya, jika kita mampu mengembangkan penggunaannya.

Promo Yuk

Image
  Judul :Promo yuk Gelombang : 28 Tanggal: 13 Maret 2023 Tema: Teknik Promosi Buku Narasumber: Akbar Zainudin,MM,MNE Pertemuan ke : 28 Tak ada yang ingin buku hasil karya kita tidak laris manis, kita diajarkan di KBMN untuk membuat buku kita dikenal khalayal, diminat dan dimiliki banyak orang. Strategi Promosi Buku Promosi adalah cara kita memberikan informasi tentang produk kepada konsumen agar mereka tertarik dan mau membeli produk kita. Mengapa Promosi Buku itu penting? Karena sebagus apapun buku kita kalau tak dikenal masyarakat, konsumen maka sia-sialah usaha kita. Tujuan Promosi Buku adalah : ·          Membuat audiens mengenal (tahu) buku kita. ·          Membangkitkan kebutuhan konsumen untuk membeli buku kita. ·          Meyakinkan konsumen untuk membeli buku. ·          Mengharapkan konsumen agar mau merekomendasikan buku kita kepada orang lain.   Tujuh Program Promosi Buku Program promosi bisa dilakukan oleh penerbit maupun penulis. Pertama Launchin

Cover

Image
  Judul :Cover Gelombang : 28 Tanggal: 10 Maret 2023 Tema: Membuat Cover Buku yang Menarik Narasumber: Fajar Tri Laksono,M.Pd Pertemuan ke : 27 Layaknya orang suka melihat luar atau penampilan manusia, bukan melihat dalamnya, maka dalam penjualan buku, cover sangatlah harus didesain secara menarik. Cover harus menarik, warnanya bagus, sesuai font, sesuai tema, tidak melanggar literasi, tidak melanggar hak cipta. Trip mengurangi revisi : Buat desain yang tidak menimbulkan tanda tanya, Perlu adanya artistik, Dibuat, DIbuat deskripsi cover Membuat cover: Menggunakan aplikasi cover, mengetahui ukuran buku, menggunakan foto sof, gunakan desain komersial.

Buku Mayor

Image
  Judul :Buku Mayor Gelombang : 28 Tanggal: 8 Maret 2023 Tema: Menjadi Penulis Buku Mayor Narasumber: Joko Irawan Mumpuni Pertemuan ke : 26 Menjadi penulis buku mayor adalah dambaan semua penulis, tapi tidak semudah itu menjadi penulis buku mayor, ada tingkatan dan liku-liku untuk itu.  Syarat menjadi penerbit mayor salah satunya adalah sudah memiliki judul terbitan buku puluhan ribu judul dan tiap tahunnya harus menerbitkan ratusan judul secara konsisten. Penerbit adalah industri kreatif yang didalamnya ada kolaborasi insan-insan kreatif: Penulis, Editor, Layouter, Ilustrator dan desain grafis. Dua kategori besar jenis buku adalah buku teks ( buku sekolah-kampus) dan buku non teks (buku-buku populer).  Buku sekolah disebut buku pelajaran sedangkan kampus disebut buku perti (perguruan tinggi). Buku non teks dibagi dua lagi menjadi buku fiksi dan non fiksi.  Malam ini kami dihantarkan dalam cerita proses menerbitkan buku dan keuntungan yang akan diperoleh dari penulis. Semoga segala upa

Poin Buku

Image
  Judul :Poin Buku Gelombang : 28 Tanggal: 6 Maret 2023 Tema: Poin Buku Pada Kenaikan Pangkat PNS Narasumber: Dr. Imron Rosidi,M.Pd Pertemuan ke : 25 Menulis buku selain menjadi hobi dapat sebagaik peningkatan jenjang kinerja kita, narasumber kita malam ini menjelaskan tentang cara meningkatkan kinerja PNS melalui kenaikan pangkat menggunakan poin buku. Untuk satu jenis Publikasi Ilmiah (PI) dan Karya Inovatif (KI) adalah penulisan buku. Untuk PI bisa berbentuk buku di bidang pendidikan, buku terjemahan, buku hasil mengubah laporan penelitian kita. Sementara di KI bisa berupa buku kumpulan puisi, buku kumpulan cerpen dan buku novel. Angka Kredit Buku : Buku hasil penelitian yang diterbitkan ber-ISBN dan diedarkan secara nasional atau ada pengakuan dari BSNP AK 4 Buku teks pelajaran  Buku berisi buku pengetahuan untuk bidang ilmu atau mata pelajaran tertentu dan diperuntukan bagi peserta didik pada suatu jenjang pendidikan tertentu. BSNP AK 6, ber-ISBN AK 3 dan tidak ber ISBN AK 1 Modul

Biografi dan Autobiografi

Image
  Judul :Biografi dan Autobiografi Gelombang : 28 Tanggal: 3 Maret 2023 Tema: Menulis Biografi Narasumber: Lely Suryani,S.Pd.,SD Pertemuan ke : 24 Narasumber kita malam ini adalah guru penggerak yang bertugas di Toli-Toli Sulawesi Tengah. Beliau membersamai kelas KBMN malam ini dalam menjelaskan tentang menulis  biografi. Menulis autobiografi dan biografi seakan sama namun ternya berbeda, maka malam ini kita dikenalkan tentang perbedaan keduanya. Serasa sama karena menulis tentang kisah manusia. Tujuan Menulis Biografi: Menginspirasi dan memberikan motivasi-motivasi . Merekam sejarah Memberikan wawasan Mengabadikan warisan Langkah-langkah menulis biografi: Lakukan riset tentang orang yang ingin ditulis, kumpulkan informasi dirinya, latar belakang, kehidupan awal, pendidikan, karier, pencapaian dan pengalaman hidup yang menarik. Buat kerangka atau outline untuk biografinya. Tulis pengantar atau pendahuluan yang menarik. Mulai menulis biografi dengan menyelesaikan begian-bagian yang pali

Ayo Terbitkan

Image
  Judul :Ayo terbitkan  Gelombang : 28 Tanggal: 27 Februari 2023 Tema: Menerbitkan Buku Semakin Mudah di Penerbit Indi Narasumber: Raimundus Brian Prasetyawan,S.Pd Pertemuan ke : 23 Narasumber kita malam ini adalah Pak Brian, beliau sahabat Om Jay, beliau yang selalu setia memeriksa kelengkapan resume kita. Beliau juga memiliki segudang prestasi dan karya. Puluhan tulisannya sudah dimuat di berbagai media cetak. Sebagian besar dimuat ditabloid Bola, Harian Bola, Tabloid Soccer, dan ada juga di harian Kompas, kedaulatan rakyat, warta kota, media Indonesia, dan Majalah Hidup. Beliau malam ini menjelaskan secara detai proses membungkus draft buku menjadi buku yang diterbitkan. Sebagai penulis pemula kadang kami ragu akan menerbitkan buku, banyak hal yang membuat kami ragu, pertama sudah jamannya orang membaca buku lewat ponsel daripada buku, namun di kelas KBMN ini kami ditantang untuk menerbitkan buku. Kedua kesibukan , kesibukan mengajar, tugas tambahan, sungguh menyita saya dalam berus